fbpx

Mendalami Makna Doa Khoirur Rooziqiin


KHOIRUR ROOZIQIN

Allah adalah sebaik-baiknya pemberi rezeki
Ar-Razzaq, Al- Mughni, Al-Ghany.

Jika Anda tahu bahwa Allah Pemberi Rezeki maka yakin bahwa Anda di jalan yang benar dalam pengawasan Yang Maha Benar.

Jika kita berdamai dengan semua persoalan yang datang, artinya kita berdamai juga dengan Allah.

Seandainya Anda sedang mendapatkan musibah, persoalan …
Siapa sih yang menyebabkan persoalan Anda? …Allah. Apakah Anda mau marah kepada Allah ? …Tidak.
Kenapa? Karena yang memberi ketetapan ini adalah Allah. Yang memberi persoalan adalah Yang memberi rezeki juga.
Maka berharaplah hanya kepada Allah untuk mengangkat persoalan Anda.

Doa Khoirur Rooziqiin

Doa Khoirur Rooziqiin adalah doa yang dibacakan oleh Nabi Isa As.

قَالَ عِيسَى ابْنُ مَرْيَمَ اللَّهُمَّ رَبَّنَا أَنْزِلْ عَلَيْنَا مَائِدَةً مِنَ السَّمَاءِ تَكُونُ لَنَا عِيدًا لِأَوَّلِنَا وَآخِرِنَا وَآيَةً مِنْكَ ۖ وَارْزُقْنَا وَأَنْتَ خَيْرُ الرَّازِقِينَ

“Allahumma Rabbanaa anzil ‘alainaa maa’idatam minas samaa’i takuunu lanaa’idal li’awwalinaa wa aakhirinaa wa aayatam minka warzuqnaa wa anta khairur raaziqin“.

Isa putera Maryam berdoa: “Ya Tuhan kami turunkanlah kiranya kepada kami suatu hidangan dari langit (yang hari turunnya) akan menjadi hari raya bagi kami yaitu orang-orang yang bersama kami dan yang datang sesudah kami, dan menjadi tanda bagi kekuasaan Engkau; beri rezekilah kami, dan Engkaulah pemberi rezeki Yang Paling Utama”.
(QS Al-Maidah : 114)

Bagi Anda yg sedang menghadapi persoalan ….bacalah doa ini.

Dalam Al-Qur’an dijelaskan, bahwa Nabi lsa berdo’a memohon diturunkannya hidangan dari langit itu atas permintaan kaumnya yang masih ragu atas kerasulan beliau. Dan menurut keterangan ahli tafsir, sebelum Nabi Isa berdo’a dengan do’a di atas, beliau terlebih dahulu mengerjakan sholat dua raka’at, menundukkan kepala sambil menangis lalu berdo’a. Dan Allah pun mengabulkan do’a beliau, sehingga dalam waktu singkat hidangan dari langit itupun di datangkan, dan mereka makan bersama-sama.

Sebetulnya tanpa diminta pun Allah memberikan rezeki. Tapi ini adalah adab makhluk terhadap Sang Khalik, adab hamba terhadap Tuhannya. Menyadari kerendahan manusia untuk meminta kepada Penciptanya.

Dibalik keinginan Allah membuat anda dalam kondisi tidak nyaman, tidak senang, tidak lapang saat ini, ada pesan cinta-Nya.
Yaitu Allah ingin Anda mendekat kepada Allah, berdoa dan bermunajat kepada Allah.

Allah menghubungkan sangat dekat antara HARI JUMAT dengan REZEKI.

يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آمَنُوا إِذَا نُودِيَ لِلصَّلَاةِ مِن يَوْمِ الْجُمُعَةِ فَاسْعَوْا إِلَى ذِكْرِ اللَّهِ وَذَرُوا الْبَيْعَ ذَلِكُمْ خَيْرٌ لَّكُمْ إِن كُنتُمْ تَعْلَمُونَ

فَإِذَا قُضِيَتِ الصَّلاةُ فَانْتَشِرُوا فِي الأرْضِ وَابْتَغُوا مِنْ فَضْلِ اللَّهِ وَاذْكُرُوا اللَّهَ كَثِيرًا لَعَلَّكُمْ تُفْلِحُونَ ١٠

Hai orang-orang beriman, apabila diseru untuk menunaikan shalat Jum’at, maka bersegeralah kamu kepada mengingat Allah dan tinggalkanlah jual beli. Yang demikian itu lebih baik bagimu jika kamu mengetahui.

Apabila telah ditunaikan shalat, Maka bertebaranlah kamu di muka bumi; dan carilah karunia Allah dan ingatlah Allah banyak-banyak supaya kamu beruntung.
(QS Al-Jumu’ah : 9-10)

Banyak orang mau mendapatkan rezeki tapiiii …ia malah menjauh dari Allah. Hanya mengandalkan usaha fisiknya saja. Kerja keras tapi tidak mendekat ke Allah.

Kok bisa ada hubungan antara mengingat Allah dengan rezeki ?
Ya jelas …karena Allah lah Sang Pemberi Rezeki. Dan Allah yang meminta kita mengingat Nya sebanyak-banyaknya.

Maka MULIAKANLAH HARI JUMAT

  • Manfaatkan waktu-waktu yang mulia, mulai maghrib malam Jumat sampai mahgrib esoknya.
  • Baca surat Al-Kahfi (lihat lagi materi Goa Keajaiban)
  • Baca surat Yaasiin
  • Baca surat Al-Waqi’ah
  • Perbanyak sholawat kepada Rasulullah
  • Bagi Pria muliakan dengan masuk masjid paling awal. Tinggalkan dulu jual beli atau kegiatan lainnya.

Konsultasi seputar Magnet Rezeki hubungi Konsultan SBMR Anda di bawah ini.

Nama: Ratna Yuliana
No ID SBMR: 3442
No WA: 085781370359
Email: admin@mbaratna.com
Kota: Bekasi

chat via whatsapp

Baca juga :

INTERNATIONAL MEGA TRAINING MAGNET REZEKI 2023 Bismillah… 8 tahun sudah Magnet Rezeki memberi warna pada pendidikan keuangan/Rezeki di masyarakat. Berbagai …
CAMP SURABAYA16-17 SEPTEMBER 2023 Langsung diisi oleh pak Nasrullah.Membahas tuntas 10 jurus utama Magnet Rezeki GARANSI UANG KEMBALI 100% jika …
#testimonimr #rahasiamagnetrezeki Praktek Ilmu MR Bikin Dikejar-kejar Rezeki MasyaAllah saya bersyukur banget bisa ketemu ilmu dahsyat dan komunitas Magnet Rezeki …
Di tahun ini saya dapat kejutan dari Allah, dalam rentang waktu 3 bulan menikahkan 2 anak sekaligus, satu laki² satunya …
✨⚡️🔸⚡️✨KABAR GEMBIRA 🔸 Anda ingin Kantor/Yayasan/sekolah/lembaga tempat Anda bisa kompak dan sukses? 🔸 Anda ingin keluarga harmonis, keluarga idaman? 🔸 …
CAMP OFFLINE MAGNET REZEKIKembali Hadir Kini di Bandung Dengan mengikuti Camp Magnet Rezeki, peserta mendapatkan materi Dahsyat Ilmu Rahasia Magnet …
KHOIRUR ROOZIQIN Allah adalah sebaik-baiknya pemberi rezekiAr-Razzaq, Al- Mughni, Al-Ghany. Jika Anda tahu bahwa Allah Pemberi Rezeki maka yakin bahwa …
Ketika rezeki tak kunjung datang..Ketika hati tak jua tenang..Ketika persoalan hidup makin menantang..Mungkin ada PERISAI tebal yang menutupinya arah datangnya …

Informasi Terbaru

INTERNATIONAL MEGA TRAINING MAGNET REZEKI 2023 Bismillah… 8 tahun sudah Magnet Rezeki memberi warna pada pendidikan keuangan/Rezeki di masyarakat. Berbagai …

‼️ NEW PRODUCT BY DINAR KHOIRUR ROOZIQIIN ‼️ TELAH HADIR 07 DINAR PINTU MAKAM RASULULLAH Inilah yg ditunggu-tunggu kehadirannya oleh …

CAMP SURABAYA16-17 SEPTEMBER 2023 Langsung diisi oleh pak Nasrullah.Membahas tuntas 10 jurus utama Magnet Rezeki GARANSI UANG KEMBALI 100% jika …

TRIP RELIGI MENELUSURI JEJAK EMAS PERADABAN ISLAMSeri Jejak Emas Para Nabi di Mesir – Aqsha – Jordan Rasulullah SAW bersabda, …

#testimonimr #rahasiamagnetrezeki Praktek Ilmu MR Bikin Dikejar-kejar Rezeki MasyaAllah saya bersyukur banget bisa ketemu ilmu dahsyat dan komunitas Magnet Rezeki …

Loading...


Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *